SMK NEGERI WONOSALAM LAKSANAKAN UJIAN KOMPETENSI KEAHLIAN 2023

Pada 13 Maret 2023 - 11:49:51
Diposting Oleh Super
Kategori Kegiatan : PG-011 - Waka Bid. Akademik (Kegiatan)


Guna menghasilkan lulusan yang berkompeten, Peserta Didik kelas XII SMK Negeri Wonosalam, Kabupaten Jombang mengikuti Uji Kompetensi Keahlian (UKK) Tahun Pelajaran 2022/2023. Kepala SMK Negeri Wonosalam melalui wakasek bidang kurikulum sekaligus ketua pelaksana UKK, Rina Tryssyah Cholfiana, S.Pd mengatakan, UKK adalah suatu bentuk upaya pemerintah dalam menjamin mutu pendidikan. "UKK merupakan salah satu upaya pemerintah dalam menjamin mutu pendidikan pada satuan pendidikan SMK. Diharapkan melalui program ini, SMK bisa menghasilkan lulusan yang berkompeten.” kata Rina, Senin (13/3/2023).

Lebih lanjut, Rina menjelaskan, bahwa pelaksanaan UKK di SMK Negeri Wonosalam berlangsung kurang lebih dua minggu. "Untuk UKK tahun ini ada empat program keahlian yang mengikuti UKK, yakni  Agribisnis Tanaman Perkebunan, Tata Boga, Teknik Kendaraan Ringan Otomotif dan Teknik Pemesinan. Kita ambil jalur mandiri, dimana SMK Negeri Wonosalam bekerja sama dengan Dunia Kerja dan Dunia Industri (DUDI),” sebutnya. Adapun tujuan UKK dilaksanakan menurut Rinaa adalah untuk mengevaluasi tingkat kemampuan peserta didik dan menguji tingkat keberhasilan kompetensi peserta didik sebelum dilepas ke dunia kerja serta penentu dan sekaligus ujian akhir untuk menyelesaikan pendidikan di jenjang SMK.

"Setelah selesai UKK, siswa baru bisa menerima sertifikat kompetensi keahlian yang dikeluarkan oleh SMK Negeri Wonosalam bekerja sama dengan Dunia Kerja dan Dunia Industri (DUDI). Jadi dalam pelaksanaan UKK kita ada dua tim penguji yakni eksternal dan internal. Eksternal dari Dunia Kerja dan Dunia Industri (DUDI) sedangkan internal dari SMK Negeri Wonosalam,” bebernya. Rina berharap UKK dapat berjalan dengan baik dan sukses. "Semoga mereka bisa mengaflikasikan ilmu yang mereka dapat dari SMK ini untuk prospek mereka dihadapan masyarakat nantinya dan bisa menjadi bekal untuk melanjut ataupun untuk bekerja,” pungkasnya.